A.Pendahuluan
Tindakan teknis yang dimaksudkan untuk membatasi akses terhadap informasi atau sumber daya. Blocking dan inversnya, unblocking, bisa diimplementasikan oleh pemilik komputer yang menggunakan software.
B.Latar Belakang
Ini digunakan sebagai security terhadap akses internet kita agar kita melakukan internet secara sehat
C.Maksud Dan Tujuan
Menutup content content yang tidak kita inginkan
D.Alat Dan Bahan
1.Mikrotik
2.Laptop
3.Internet
E.Waktu Pelaksanaan
Saya Melakukan Pembelajaran ini kurang lebih 20 menit
F.Langkah-Langkah
Buka aplikasi winbox. Blok situs menggunakan Protokol Layer 7 dimulai dengan memilih tab IP -> Firewall.
Pilih Layer 7 Protocols.
Kita akan membuat aturan baru. Pilih tanda +
Disini kita membuat nama beserta situs web yang akan kita blok. Yang pertama saya akan memblok situs facebook.com. Di kolom Name buat sebuah nama yang mudah diingat, misalnya blok-facebook. Tapi bebas saja, sesuai keinginan. Barulah di kolom Regexp tambahkan alamat webnya, yaitu www.facebook.com. Setelah itu, kita Apply -> OK.
Kemudian kita pindah ke tab Filter Rules -> +. Di tab General, Chain pilih forward. Src.Address tambahkan network ip dari interface yang mengarah ke client. Disini yang mengarah ke client adalah ethernet 2 dengan ip 192.168.10.1/24. Jadi networknya 192.168.10.0/24. Setelah itu pindah ke tab Advanced.
Disini, kita menambahkan nama yang sudah kita buat di tab Layer 7 Protocol tadi. Seperti gambar dibawah untuk memblok situs, tambahkan blok-facebook di kolom Layer 7 Protocol. Jika sudah kita pindah ke tab Action.
Disini kita memilih Action atau perlakuan drop. Ganti accept dengan drop.
Setelah itu Apply -> OK.
Terlihatlah dua settingan di Filter Rules.
Tahap pengujian pun dimulai. Buka browser, lalu ketikkan situs yang
diblok. Gambar dibawah saya mengetik facebook.com. Hasilnya kita tidak
bisa masuk ke situs tersebut.
Coba buka situs web lain yang tidak diblok, seperti google.com. Dan terbuka...
Blogger.com juga terbuka seperti biasa.
Ok sekian dari dulu saya
No comments:
Post a Comment